Pembuat Game Flappy Bird Muncul Lagi dengan game yang bikin emosi pemainya.

     Masih ingat dengan game super menyebalkan, Flappy Bird? Ya, game yang sempat viral beberapa tahun yang lalu. Game tersebut viral bukan karena kualitas grafis yang mumpuni atau jalan cerita yang menarik, namun game adiktif tersebut viral karena memiliki tingkat kesulitan yang tinggi. Kini sang creator game Flappy Bird hadir kembali dengan judul game baru yang tidak kalah bikin emosi para pemain.






Dong Nguyen, creator Flappy Bird itu meluncurkan game berjudul Ninja Spinki Challenges. Masih sama dengan game sebelumnya, game ini juga menyuguhkan grafis 8-bit dengan tingkat kesulitan yang tinggi. Tampaknya Dong Nguyen masih ingin membuat emosi para pemain game-nya naik. Namun berbeda dengan Flappy Bird yang tidak memiliki tujuan akhir atau endless, Ninja Spinki Challenges memiliki misi untuk diselesaikan, dimana pada masing-masing misi memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Dong Nguyen bekerjasama dengan developer asal Jepang, Obokaidem untuk menghadirkan game ini agar lebih menarik.






Pada game ini, Anda akan disuguhi enam jenis mini-game, dimana pada masing-masing misi akan ditemui tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Pada misi pertama, mungkin Anda tidak akan kesulitan untuk menyelesaikannya, namun ketika sudah memasuki tingkat selanjutnya, Anda bakal menemui tingkat kesulitan yang membuat emosi Anda naik. Setiap misi ada dua mode yang dapat dimainkan, yakni dengan hitungan waktu atau tanpa hitungan waktu. Sama seperti game sebelumnya, Ninja Spinki Challenges ini tersedia secara gratis untuk iOS dan Android, namun Anda akan menemui iklan di dalamnya.

Previous
Next Post »